Faktor Pendorong Perkembangan Pariwisata Papua - IPMANAPANDODE-BALI

Post Top Ad

Responsive Ads Here

Sabtu, 28 Maret 2015

Faktor Pendorong Perkembangan Pariwisata Papua

  •   Faktor Pendorong Perkembangan Kepariwisataan
      Kepariwisataan dapat dikatakan berkembang apabila terdapat banyak wisatawan yang melakukan perjalanan wisata ke suatau daerah tujuan pariwisata. Namun, seorang wisatawan akan melakukan perjalanan wisata adanya dorongan yang berasal dari beberapa faktor, antara lain dari diri sendiri maupun yang berasal dari luar diri seseorang. Faktor-faktor yang dapat mendorong seorang wisatawan melakukan perjalanan wisata, dikarenakan antara lain sebagai berikut:
1.    Adanya waktu libur atau waktu luang yang diberikan oleh perusahan atau kantor pemerintah, sesuai dengan peraturan perundangan ketenagakerjaan.
2.    Peningkatan pendapatan masyarakat yang lebih baik sehingga memiliki tabungan.
3.    Perkembangan teknologi di bidang yang semakin baik yang memberikan pelayanan cepat, murah, nyaman, dan aman.
4.    Perkembangan teknologi informasi dan komunikasi, sebagai saran yang memberikan informasi tentang kepariwisataan dunia.
5.    Tingkat pendidikan masyarakat yang semakin tinggi akan berpengaruh pada rasa keingintahuan yang dilanjutkan dengan perjalanan.
6.    Pola kerja modern yang penuh ketegangan, memerlukan kegiatan untuk mengurangi ras jenuh dan bosan melalui kegiatan rekreasi.
7.    Pola kerja yang membutuhkan perjalanan yang bersifat kedinasan, kegiatan perjalanan kedinasan ini umumnya sisa waktunya dapat digunakan untuk berwisata.
8.    Kegiatan pemasaran yang bertujuan memperkenalkan dan mempromosikan pariwisata untuk meningkatkan jumlah kunjungan wisatawan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

"Terima kasih telah berkunjung ke blog saya, silahkan berkomentar dengan sopan"

Post Bottom Ad

Responsive Ads Here

Pages